Tim skuad dari Chelsea yang tidak lain merupakan tim papan atas dari ajang Premiere League, juga ikut tertarik untuk mendatangkan salah satu pemain dari Inter Milan yang bernama Lautaro Martinez pada musim ini, untuk lebih meneyempurnakan timnya tersebut untuk menjadi juara. Dimana Chelsea membutuhkan seorang Striker pada musim panas nanti, di karenakan The Blues akan kehilangan Striker andalannya Oliver Giroud yang di ketahui bahwa kontraknya akan habis pada musim panas ini. jadi Chelsea mulai bergegas untuk menyiapkan pengganti yang menurut mereka cocok untuk menempati posisi tersebut.
Manajer dari Chelsea sendiri memang sempat melirik beberapa nama terkenal pada musim ini untuk di ajak bergabung dalam skuad The Blues tersebut, akan tetapi seorang Frank Lampard masih bimbang dan memilih nama yang cocok sekiranya dapat mengganti strikernya tersebut. Menurut Calciomercato telah mengklaim bahwa Frank Lampard telah menemukan striker yang cocok untuk timnya untuk di jadikan lini serangnya, dia berkeinginan untuk mendatangkan Lautaro Martinez dari tim Inter Milan.
Berdasarkan kesimpulan yang dapat di ambil bahwa Frank mengaku telah mengamati setiap aksi permainan dari Lutaro martinez dalam kurun waktu dua pekan terakhir ini. Dia juga menilai bahwa striker yang satu ini mermiliki skill yang seperti dia harapkan dan memenuhi kriteria dalam bidang kecepatan serta ketajaman yang bagus, dia berkata juga bahwa gaya bermain dari striker ini cocok dengan gaya bermain yang dia harapkan dalam timnya.
Selain perihal di atas Chelsea juga mengaku bahwa mereka akan kesulitan untuk mendatangkan pemain yang satu ini meuju timnya, karena sang pemiliknya dari klub Inter Milan memasang tarif harga yang begitu mahal untuk di bayarkan, dan mereka juga berasumsi bahwa Lautaro merupakan aset masa depan yang di miliki oleh Inter Milan. Sehingga Inter Milan memasang harga yang lumayan mahal untuk striker tersebut dengan harapan tidak akan ada yang membelinya dari skuadnya.
Bukan hanya Chelsea saja yang mengincar seorang lautaro, akan tetapi masih ada 2 pesaing raksasa juga yang di hadapinya yaitu Barcelona dan manchester United untuk memboyong pemain tersebut. Sejauh ini kita lihat saja nanti siapakah yang akan menag dalam perebutan seorang Lautaro.