Kreasi Makanan Enak untuk Ide Memasak Hari Ini

Lempah cukiok

1 bh kaki babi bagian belakang cuci bersih rebus buang air kotornya tiriskan
3 keping asem kuping
2 sdm asem Jawa cairkan saring
3 lembar daun salam
1 batang serai keprek
1 ruas lengkuas keprek
2 liter air

Bumbu halus
Segemgam cabe merah keriting
10 bh cabe rawit
10 bh bawang merah
5 siung bawang putih
1 ruas kunyit
1 bh tomat merah
1 sdm terasi Bangka

Gula
Garam
Kaldu jamur
Lada

Asem pedes manis gurih nya harus dapat ya

Masukan semua bahan ke dalam panci presto masak selama 20 menit. Jangan overcook.

Sambel kentang goreng ampla

3 bh kentang kupas cuci bersih potong kotak goreng tiriskan

7 bh ampla ayam cuci bersih rebus 15 menit ato sampai empuk iris iris

Pete secukupnya
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
1 ruas lengkuas keprek
200 ml air

Bumbu halus
1 ons cabe merah keriting
10 bh cabe rawit merah
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
Sedikit terasi

Gula
Garam
Kaldu jamur
Lada

Tumis bumbu halus, lengkuas , daun salam, daun jeruk sampai wangi masukan ampla aduk rata tuang air masak sampai air menyusut agak kering ya masukan kentang dan pete tes rasa masak sampai agak kering angkat.

Sambel seafood

Segemgam cabe rawit merah + cabe merah keriting
5 siung bawang putih
2 sdm terasi bakar
10 bh jeruk sonkit
Gula
Garam

Blender semua bahan kecuali jeruk sonkit pindahkan ke wadah baru tuang air jeruk tes rasa asem pedes manis gurih harus dapat baru oke.

Tim daging telur asin

2 butir telur kocok lepas
3 butir telur asin kuningnya aja belah 2 ato 4
2 siung bawang putih cincang
1 sdm bawang putih yg sudah di goreng / minyak bawang putih
300ml air
1 sdm minyak wijen
Daun bawang secukupnya
Rawit utuh secukupnya

Lebih kurang 200 gr daging kapsim cincang ato daging ayam ( sy gak timbang kira2 aj ), kasih 1 sdm sagu, 1 sdm saos tiram, 2 sdm kaldu jamur, kecap asin, gula dikit,garam dikit,lada aduk rata.
Lalu masukan semua bahan aduk rata kukus selama 30 menit
Selamat mencoba ya!

Tulisan ini dipublikasikan di Kuliner dan tag , , , . Tandai permalink.